Doa Niat Mandi Wajib Wanita Setelah Haid / Mens Lengkap Arab, Latin Dan Artinya

Doa Niat Mandi Wajib Wanita Setelah Haid / mens Lengkap Arab, Latin Dan Artinya Mandi adalah salah satu cara semua makhluk hidup untuk membersihkan dirinya dari segala macam kotoran baik yang terlihat maupun tak terlihat. Apalagi bagi umat manusia yang mempunyai akal yang sempurna, mandi menjadi satu satunya cara untuk membersihkan seluruh anggota badan.

Dan sebelum menginjak ke pokok, mungkin saya akan sedikit membahas masalah yang ada kaitannya dengan haid atau menstruasi. Haid adalah salah satu takdir yang pasti dialami oleh setiap wanita yang beranjak remaja dan menjadi salah satu ciri bagi wanita yang beranjak baligh selain mimpi jimak dan sampai umur 9 tahun.

Sebenarnya  masalah haid ini sangat rumit, pembaca harus sangat tahu darah apa yang keluar, apakah haid atau darah istihadhoh (penyakit), karena jika pembaca keliru akan berakibat patal, seperti kita tidak sholat karena merasa sedang haid, tapi padahal sebenarnya darah yang keluar adalah darah istihadhoh.

Doa Niat Mandi Wajib Wanita Setelah Haid / Mens Lengkap Arab, Latin Dan Artinya


Seperti yang dituliskan pada kitab safinah, paling sedikit masa haid adalah satu hari satu malam, dan rata ratanya adalah satu minggu juga paling lamanya 14 hari. Nah jika darah yang keluar melebihi waktu yang tadi, darah itu bukanlah darah haid, melainkan istihadhoh.

Baca juga doa sholat dhuha 

Untuk lebih menjaga agar pembaca tidak terjerumus meninggalkan kewajiban, maka kita harus mencatat setiap jam darah yang keluar sampai mencapai durasi 24 jam. Dan bagi pembaca yang belum mengetahui bacaan niat doa mandi wajib setelah haid, silahkan simak dibawah ini.

Bacaan NIat Mandi Setelah Masa Haid

نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ حَدَثِ الْحَيْضِ ِللهِ تَعَالَى

NAWAITUL GHUSLA LIROF'I KHADATSIL KHAIDHI LILLAAHI TA'AALAA

Artinya : Niat saya mandi untuk menghilangkan hadats haid karena Allah Ta'ala


Semoga isi artikel dan sedikit pembahasan tentang masalah mandi wajib haid atau menstruasi bisa bermanfaat bagi pembaca dan menjadi referensi bagi yang belum mengetahuinya. Amiin